Saturday, March 7, 2015

Cara Cepat Mengatasi Nyeri Perut Melilit

Obat Kram Perut,- Rasa nyeri disertai kaku pada perut bisa tiba-tiba muncul saat Anda sedang beraktivitas. Kondisi ini lebih dikenal dengan kram perut. Kram perut bisa disebabkan berbagai hal, mulai dari makanan, minuman, stres. Ada beberapa hal yang dapat anda lakukan untuk meredakan nyeri kram perut, seperti yang dilansir dari lifestyle.yahoo.com berikut ini :

1. Botol air hangat
Suhu yang hangat dari air bisa membantu mengendurkan otot dan mengurangi rasa nyeru akibat kram. Anda juga bisa mencoba meletakkan handuk hangat di perut.

2. Minum banyak air putih
Perbanyak minum air putih saat perut terasa kram. Air bisa mengurangi kadar asam dalam lambung. Juga kurangi konsumsi kopi, teh dan minuman beralkohol karena akan membuat rasa nyeri semakin parah.

3. Konsumsi makanan hambar
Jika kram muncul setelah Anda mengonsumsi makanan tertentu, cobalah atasi dengan mengonsumsi makanan hambar. Seperti, crackers, nasi, pisang atau roti tawar hingga perut kembali stabil.

4. Konsumsi obat penghilang rasa sakit
Anda juga bisa mengonsumsi obat penghilang rasa sakit seperti paracetamol, untuk mengurangi nyeri akibat kram perut. Tetapi, hindari konsumsi aspirin atau obat antiperadangan lain, karena rasa nyeri bisa semakin parah.

5. Ubah kebiasaan makan
Cara paling baik agar terhindar dari kram perut adalah mengubah kebiasaan makan yang tidak sehat. Hindari konsumsi makanan pedas, berlemak dan minuman berkarbonasi. Makanlah secara perlahan dan kunyah makanan dengan benar agar sistem pencernaan Anda bekerja dengan baik.

Nah, itu dia beberapa cara meredakan nyeri perut melilit. Semoga bermanfaat :)


Simak juga :
obat asam urat ampuh
cara mengobati varises
bahan alami penyembuh infeksi saluran kemih

Blog Archive