Monday, February 2, 2015

Dari Bentuk Payudara Favoritnya, Sifat Dasar Pria Bisa Ditebak Lho

Dari Bentuk Payudara Favoritnya, Sifat Dasar Pria Bisa Ditebak Lho

Konon bagian tubuh pertama yang dilihat pria dari wanita adalah payudaranya. Menurut pakar, ketertarikan pria pada payudara ini didasarkan pada alasan biologis, di mana pria menggunakan payudara sebagai salah satu cara untuk memilih pasangan yang tepat.

Larry Young dan Brian Alexander, penulis buku The Chemistry Between Us: Love, Sex, and the Science of Attraction pun sepakat bila pria merupakan satu-satunya mamalia yang tertarik pada payudara dalam konteks seksual. Payudara wanita juga dijadikan sarana untuk membentuk keterikatan antara suami dan istri, seperti halnya ikatan yang terjalin pada ibu dan anaknya.

Uniknya, bila kita bicara tentang obsesi pria pada payudara, sebenarnya ini bukan semata soal biologi. Dari situ kita juga bisa lihat karakteristik atau kepribadian pria, seperti halnya dirangkum Medical Daily dan dikutip Senin (2/2/2015) berikut ini.

Dari Bentuk Payudara Favoritnya, Sifat Dasar Pria Bisa Ditebak Lho

1. Pria bandel suka payudara besar

Hal ini dibuktikan dalam percobaan yang dilakukan di Polandia. 128 pria diminta menilai 15 gambar payudara dari berbagai ukuran dan 3 sudut pandang, yakni depan, serong dan samping. Peneliti juga memanfaatkan skala pengukuran SOI-R (Revised Sociosexual Orientation Inventory) untuk mengetahui kecenderungan pria dalam membina hubungan.

"Payudara besar dianggap lebih menarik oleh para pria yang mendapat skor SOI-R tinggi. Artinya, pria yang cenderung terlibat dalam hubungan jangka pendek dan memiliki komitmen yang rendah dalam hubungan lebih tertarik pada payudara besar ketimbang pria yang cenderung terlibat dalam hubungan jangka panjang dan lebih berkomitmen," kata peneliti, Agnieszka M. Zelazniewicz.

Dari Bentuk Payudara Favoritnya, Sifat Dasar Pria Bisa Ditebak Lho

2. Pria seksis pilih payudara besar


Perlakuan pria terhadap wanita dalam masyarakat juga bisa mempengaruhi ukuran payudara yang disukainya. Dalam sebuah studi yang dipublikasikan Archives of Sexual Behavior di tahun 2013, 300-an pria kulit putih berumur 18-68 tahun diperlihatkan model tiga dimensi dari payudara wanita dalam berbagai ukuran. Kemudian mereka diminta menunjuk wanita mana yang paling menarik dilihat dari ukuran payudaranya.

Ternyata mereka yang seksis atau menganggap rendah wanita cenderung mengatakan wanita berpayudara besar lebih menarik daripada yang buah dadanya kecil. Menurut mereka, wanita seperti ini juga terkesan lemah dan penurut.

Dari Bentuk Payudara Favoritnya, Sifat Dasar Pria Bisa Ditebak Lho

3. Ingin istri setia, pria pilih wanita dengan payudara kecil


Psikolog bernama Stuart Fischoff percaya bahwa sebagian pria menganggap bahwa istri yang penurut dan tidak mendominasi cenderung setia. Dan menurut mereka, hal ini tercermin pada wanita dengan ukuran payudara yang kecil.
Â

"Anda juga merasa istri yang buah dadanya kecil cenderung sulit bersaing dengan wanita lain yang berdada besar, sehingga ia lebih setia kepada Anda. Bisa juga karena wanita pertama yang Anda suka berdada kecil, ini akan menjadi panduan bagi Anda untuk memilih pasangan hidup di kemudian hari," paparnya.
Dari Bentuk Payudara Favoritnya, Sifat Dasar Pria Bisa Ditebak Lho

4. Si caper suka istri berdada besar


Sebuah penelitian yang dipublikasikan dalam Journal of Personality and Social Psychology mengungkapkan pria yang memilih wanita berpayudara besar sebagai istri biasanya cenderung suka pamer atau cari perhatian (caper) di depan teman-temannya.

"Ia suka menjadi pusat perhatian. Apalagi wanita berdada besar juga identik dengan imej 'Playboy', jadi ia ingin orang menganggapnya sebagai pria yang bisa mendapatkan pasangan dengan mudah," jelas peneliti.

Dari Bentuk Payudara Favoritnya, Sifat Dasar Pria Bisa Ditebak Lho

5. Pria mapan suka payudara kecil


Hal ini dikemukakan dalam studi yang dipublikasikan The Journal of Socio-Economics di tahun 2008. Konon besarnya penghasilan seorang pria dapat mempengaruhi ukuran payudara wanita yang disukainya. Jangan salah paham, pria yang kondisi finansialnya sudah stabil atau mapan justru lebih memilih wanita berdada kecil.
Â
Peneliti menduga pria kaya dan mempunyai banyak sumber daya tak butuh pasangan yang memiliki cadangan lemak berlebih di payudaranya. Sedangkan pria pengangguran, tak punya pekerjaan tetap atau bergaji kecil cenderung berpikir sebaliknya.

Dari Bentuk Payudara Favoritnya, Sifat Dasar Pria Bisa Ditebak Lho

6. Siap jadi ayah, pria pilih dada besar

Pria yang siap memiliki keturunan atau menjadi ayah lebih menyukai pasangan berdada besar karena alasan reproduksi. Sebab dari studi yang dipublikasikan jurnal Archives of Sexual Behavior diketahui bahwa pria menganggap wanita dengan payudara besar memberikan sinyal bahwa mereka memiliki kapasitas dan kemampuan yang baik untuk melahirkan dan membesarkan anak. detik.com

Blog Archive