Sunday, February 8, 2015

album dwiki darmawan siap edar d beberapa negara

Liputan6.com, Los Angeles Musisi atau
komposer musik, Dwiki Dharmawan, baru-
baru ini menjalani proses rekaman album
terbarunya di Amerika Serikat, tepatnya di
Los Angeles. Ia berkolaborasi dengan
drummer favoritnya, Chad Wackerman.
Dwiki dan Chad pernah bekerjasama dengan
Barbara Streissand, dan Jimmy Haslip,
pemain bass yang sudah banyak
berkolaborasi dengan musisi-musisi terkenal,
salah satunya adalah band KISS. Dwiki pun
mengajak Dewa Budjana ke negeri Paman
Sam tersebut.
"Saya bareng sama Dewa Budjana. Jadi kami
berempat rekaman di Pacific Palisage di
studionya Jeff Lorber. Dan Jeff Lorber
bertindak sebagai enginner untuk kita," urai
Dwiki seperti dimuat di laman VOA, beberapa
waktu lalu.
Jeff Lorber sendiri sangat terkenal sebagai
musisi jazz yang pernah meraih nominasi
pada ajang bergengsi, Grammy Awards. Luar
biasanya, album Dwiki kali ini bersifat
internasional.
Rencananya akan diluncurkan di bawah
naungan MoonJune Records pada bulan Juni
mendatang di Amerika. Dan menyusul Jepang
juga Eropa di bulan berikutnya. "Ini album
pertama saya dengan MoonJune Records
yang berpusat di New York, tapi bukan album
pertama yang didistribusikan internasional,"
pungkasnya.

Blog Archive