Sunday, January 18, 2015

Hendropriyono Jadi Wantimpres

Jadi Wantimpres, Hendropriyono Bisa Petieskan Kasus HAM
Selasa, 6 Januari 2015 - 08:00 wib



JAKARTA - Pemilihan mantan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), AM Hendropriyono, untuk masuk sebagai Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) bukan tanpa celah.

Pengamat Komunikasi Politik UI Agung Suprio menyebut, rekam jejak Hendropriyono dalam kasus Hak Asasi Manusia (HAM) harus menjadi pertimbangan matang Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Ada figur kontroversi di Hendropriyono dalam penegakan kasus HAM," kata Agung dalam perbincangan dengan Okezone.

Jokowi dinilai harus sensitif dalam melihat posisi Hendropriyono dalam penuntasan kasus HAM. "Pemilihan Hendropriyono akan menjadi bumerang atas pemerintahan Jokowi, di mana saat pilpres dahulu mengedepankan penegakan HAM," tuturnya.

Jika memang ingin menghargai jasa Hendropriyono, Jokowi tidak harus menempatkannya di posisi formal pemerintahan.

"Bisa saja Jokowi tetap meminta pertimbangan kepada Hendropriyono dalam kapasitasnya informal sehingga tidak perlu memberinya posisi formal. Ini berkaitan dengan citra pemerintahan bisa ke arah negatif," tandasnya.

Sisi positifnya, tuturnya, Jokowi bisa mendapat pertimbangan masak atas keputusan yang akan diambilnya sesuai dengan senioritas Hendropriyono. "Apabila jadi Watimpres, Hendropriyono bisa petieskan kasus HAM, terutama kasus yang digosipkan menyebut namanya," tutupnya.

Sebelumnya, mantan penasihat Tim Transisi pasangan Jokowi-Kalla itu mengatakan, kedatangannya ke Istana untuk melaporkan kondisi kesehatannya kepada Jokowi.

"Waktu itu kan saya menghadap dalam keadaan sakit, sekarang saya laporan bahwa saya sudah sembuh. Kekuatan sudah 55 (persen) dan siap untuk fight lagi," kata Hendropriyono.

Hendro menegaskan, dirinya akan tetap mendukung pemerintahan, kendati tidak diberikan jabatan oleh Jokowi.

http://news.okezone.com/read/2015/01...skan-kasus-ham

Joko akan jadi pelanggar HAM berat jika melantik seorang yang pernah dikaitkan dengan kasus HAM berat menjadi wantimpres, Joko memang bener2 ingin menghancurkan bangsa dan negara ini

Blog Archive