Monday, March 30, 2015

Rilis Bersamaan, Inilah Perbedaan HTC One M9 dan Samsung Galaxy S6

Rilis Bersamaan, Inilah Perbedaan HTC One M9 dan Samsung Galaxy S6
HTC secara resmi menghadirkan smartphone terbarunya HTC One M9 kepasaran. Pada hari yang sama, Samsung Galaxy S6 juga dirilis. Keduanya akan bersamaan tersedia di seluruh store yang ada di negeri paman Sam tersebut pada 10 April ini. Apa saja keunggulan yang disodorkan HTC dan Samsung untuk memasuki battle ini? Simak perbedaan dari sisi desain, spesifikasi dan harga HTC One M9 dan Samsung Galaxy S6 berikut ini.


Desain

HTC One M9 memiliki desain dual tone full metal yang terpoles mengkilap dimana tampilan speaker di bagian depan lebih kecil di bandingkan seri sebelumnya. Untuk design Samsung Galaxy S6 tidak berbeda jauh dari Galaxy Note 4. Galaxy S6 juga mengusung desain yang terlihat klasik dan slim dengan frame metal serta bagian backpanel telah dilindungi oleh Corning Gorilla Glass 4.


Spesifikasi

Dari sisi display, HTC One M9 layar 5 beresolusi 1080p dengan alasan untuk menghemat daya dibandingkan resolusi tinggi. HTC mengatasi kualitas resolusinya dengan teknologi panel Super LCD3 yang juga terdapat pada seri sebelumnya. Salah satu perubahan besar pada smartphone ini adalah camera utama 20 MP dari Sony dan kamera depan 4 MP Ultra Pixel. M9 ditenagai Qualcomm Snapdragon 810, hadir dengan memori 32GB dan mendukung microSD hingga 128GB serta RAM 3GB.

Sementara Samsung Galaxy S6 menggunakan layar 5.1 Super AMOLED beresolusi 1440p. Untuk kamera utama 16 MP dengan OIS (optical Image Stabilization) dan kamera depan 5 MP. S6 didukung oleh chipset Exynos 7420, 14nm FinFET mobile SoC pertama di dunia. Dengan RAM 3GB, Samsung memberikan pilihan untuk memori internal 32 GB, 64 GB dan 128 GB. Sayangnya tidak tersedia slot card external di S6 ini. Untuk charging, S6 sudah menggunakan wireless charging dengan fitur 50% lebih cepat.


Harga

Di AS, HTC One M9 akan tersedia dalam pilihan warna gunmetal gray, amber gold, silver/rose gold, gold/pink dan akan dibanderol mulai dari $199. Sementara untuk Samsung Galaxy S6 hadir dengan harga yang lebih tinggi yaitu mulai dari $250 dengan pilihan white pearl, black sapphire, gold platinum dan blue topaz.

Sumber

Jika keduanya masuk ke Indonesia, manakah yang akan anda pilih? :chuncky:

Blog Archive