Tuesday, February 10, 2015

Rinto Harahap Meninggal karena Kanker Tulang Belakang

Rinto Harahap Meninggal karena Kanker Tulang Belakang

Penyanyi senior Rinto Harahap tutup usia pada Senin (9/2/2015) sekitar pukul 21:45 malam waktu Singapura. Rinto meninggal di usianya yang ke-65 tahun.

Menurut kerabat terdekat Rinto, Yos Q, sang pencipta lagu 'Gelas Gelas Kaca' meninggal karena kanker tulang belakang. Penyakit ini sendiri sudah dideritanya sejak lama.

"Kami dengar karena kanker tulang belakang. Selama ini memang tergantung dengan tempat tidur," jelasnya saat dihubungi lewat sambungan telepon pada Selasa (10/2/2015) dini hari.

Yos Q menambahkan, karena penyakit ini Rinto memang sudah tidak bisa bangun dan meninggalkan tempat tidur. Sudah hampir tiga bulan ia dirawat di Singapura karena penyakitnya itu.

"Memang sudah tidak bisa bangun sejak Oktober 2014. Hingga akhirnya dirawat di Singapura. Awalnya bolak-balik dari Jakarta untuk kontrol, tapi belakangan diputuskan sewa apartemen yang dekat rumah sakit di Singapura," tambahnya.

Pria kelahiran Sibolga, Sumatera Utara 10 April 1949 itu meninggalkan satu orang istri dan tiga orang anak. Selain dikenal sebagai penyanyi senior, Rinto juga sering menciptakan lagu bagi para penyanyi Tanah Air. Sebut saja Nia Daniati dengan 'Gelas-gelas Kaca' dan mendiang Diana Nasution dengan 'Benci Tapi RIndu'. detik.com

Blog Archive